Fakultas Pertanian (Faperta) Unpad didirikan berdasarkan Keputusan Menteri Muda PP&K RI No. 85633/S tanggal 1 September 1959. Sebagai bagian integral dari Universitas Padjadjaran, Faperta Unpad mempunyai komitmen yang tinggi untuk mengerahkan segenap potensi yang dimiliki melalui penerapan teknologi mutakhir maupun teknologi aplikatif untuk menunjang program pertanian yang berkelanjutan dalam pembangunan nasional.

Selain kurikulum inti sebagaimana yang sudah disepakati oleh Forum Pimpinan Fakultas Pertanian se-Indonesia, Faperta Unpad melengkapinya dengan menambahkan kurikulum muatan lokal yang berisi mata kuliah-mata kuliah yang menjadi penciri dan keunggulan masing-masing program studi di Faperta Unpad. Kelengkapan kurikulum ini juga diikuti dengan pemutakhiran yang terus menerus pada materi ajar (course contents) dengan melakukan pembandingan (benchmarking) ke program studi yang sama di berbagai perguruan tinggi di dalam dan di luar negeri.

Dekan: Dr. Ir. Meddy Rachmadi, M.P.

  1. Diploma:
  2. Sarjana:
  3. Pascasarjana:
    1. Magister (S2):
    2. Doktor (S3)

Alamat: Jl. Raya Bandung Sumedang KM 21, Jatinangor 45363

Telepon: (022) 7796316

Faksimile: (022) 7796316

Website: http://faperta.unpad.ac.id